BERITAKEBUMEN.CO.ID - Jumlah kasus positif Covid-19 di Kebumen meningkat tajam dalam dua hari terahir. Pada Minggu, 20 September 2020 kemarin Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kabupaten Kebumen melaporkan penambahan 58 kasus baru dalam sehari. Kemudian, Senin, 21 September 2020 kasus terkonfirmasi positif Covid-19 bertambah lagi 11 orang.
Koordinator Humas Gugus Tugas, Cokro Aminoto, menjelaskan terkait 58 kasus terkonfirmasi positif Covid-19 yang terjadi pada hari Minggu, 52 kasus merupakan kontak yang terjadi di 2 lingkungan pondok pesantren. Awalnya salah'satu santri kontak dengan kasus terkonfirmasi positif Covid-19 terdahulu.
Kemudian, ada tiga kasus memiliki riwayat perjalanan dari Purwokerto dan Jakarta. Sedangkan kasus satu kasus lainnya tidak ada riwayat perjalanan ke atau dari luar kota.
Hari berikutnya Senin, 21 September 2020 Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kabupaten Kebumen merilis adanya penambahan sebanyak 11 kasus baru.
Dari kesebelas kasus tersebut, terbanyak merupakan kontak erat dengan kasus terkonfirmasi terdahulu, baik kontak guru, suami yang baru dari Kalimantan.
Lainnya, kasus memiliki riwayat perjalanan ziarah keliling, kasus bekerja di Jakarta. 2 bulan sekali balik ke rumah di wilayah kecamatan Sruweng, dan pulang dalam keadaan sakit.
Hingga Senin, kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Kabupaten Kebumen tercatat 407 orang, 154 menjalani isolasi, 242 sembuh dan 11 meninggal dunia.