Lurah Kebumen Resmikan Gapura Hasil Swadaya Masyarakat

Lurah Kebumen Juniadi Prasetyo resmikan gapura RW 04. (Foto: Istimewa)

KEBUMEN, beritakebumen.co.id - Gapura RW 04 Kelurahan Kebumen, yang berada di Gg Cempaka jln Pemuda dan di Gg Tengah jln Pramuka setelah beberapa hari di bangun akhirnya selesai dan di resmikan.
Hadir pada Acara peresmian Camat Kebumen beserta Staf.Lurah Kebumen beserta Staf.Tokoh Agama dan Tokoh masyarakat RW 04 dan RW 03.Ketua RT di wilayah RW 04 serta RW 03,beserta Ibu PKK RW 04 dan RW 03, warga masyarakat lingkungan RW 04 juga RW 03.

Peresmikan di adakan di Gg Cempaka jalan Pemuda dengan di tandai pemotongan Pita dan pemotongan Tumpeng oleh Lurah Kebumen Juniadi Prasetyo SE.

"Gapura yang berada di Gg Cempaka karena mengalami kemiringan dan hampir roboh serta membahayakan warga masyarakat pengguna jalan. Serta Gapura Gg Tengah yang belum ada Gapura nya untuk tahun 2022 ini baru bisa kami rehab dan kami buat,"kata Sugeng Riyadi ketu RW 04 Kelurahan kebumen. 

"Pembangunan dua Gapura ini menggunakan anggaran swadaya masyarakat RW 04 dan sebagian donatur dari warga kelurahan kebumen,"lanjut Sugeng Riyadi.

Camat Kebumen Suis Idawati mengapresiasi atas ke kompakan warga RW 04 dan RW 03 khususnya dan masyarakat Kelurahan Kebumen pada Umumnya.

"Selamat atas capaian warga RW 04 dan RW 03 Kelurahan Kebumen telah selesai membangun dua Gapura yang minimalis dan Futuristik  dengan cara Swadaya masyarakat.

Kegiatan Gotong Royong warga  pada saat kegiatan kerja bakti maupun kegiatan kemasyarakatan lain harus tetap di galakan ,"kata Suis Idawati S.Sos Camat Kebumen.

Pembangunan dua Gapura di bangun dengan anggaran Swadaya masyarakat RW 04 dan RW 03 Kelurahan Kebumen, juga beberapa dari luar RW 04 dan 03 Kelurahan Kebumen.

"Saya Apresiasi terhadap warga RW 04 dan 03 khususnya dan masyarakat Kelurahan Kebumen pada umumnya, dengan ke kompakan warga mampu melaksanakan program-program Kelurahan Kebumen.

Seperti harapan Bupati Kebumen H.Arif Sugiyanto SH, bahwa Kelurahan Kebumen sebagai kelurahan Kota harus mampu menjadi masyarakat yang kreatif dan inovatif,"terang Juniadi Prasetyo Lurah Kebumen.

"Mari kita ciptakan bersama masyarakat Kelurahan Kebumen melaksanakan kegiatan Gorong Royong bersama menuju Kebumen Semarak," tandasnya.(*)

-----------------------------
Ikuti Berita Kebumen di Google News
Previous Post Next Post