Puput Kribo mendapat support SMK TKM dan DREGD. (Foto:Istimewa) |
KEBUMEN, beritakebumen.co.id - Aspal Sirkuit Sijago Kebumen nampaknya bakal bersuhu tinggi ahir pekan ini. Pasalnya ajang balap motor bertajuk Beo Bean Rookie Drag Bike 2023 bakal digelar, Minggu (5/2) besok.
Si kecil cabe rawit penakluk track lurus Puput Kribo memastikan dirinya bakal hadir di event garapan Beo Bean (OC) dan Manahadapa (RC) tersebut.
Pembalap cilik yang masih berstatus pelajar SMP dengan nama asli Putri Kurnia Andini ini menyebut dirinya akan tampil dengan ‘mode menyerang’ alias siap tarung habis-habisan.
Itu lantaran, Puput Kribo menyandang status sebagai tuan rumah. Dimana, sirkuit yang dipakai di event ini memang kampung halamannya. Sehingga tidak ada alasan baginya untuk tidak all ot tarung didepan publik sendiri.
Itu lantaran, Puput Kribo menyandang status sebagai tuan rumah. Dimana, sirkuit yang dipakai di event ini memang kampung halamannya. Sehingga tidak ada alasan baginya untuk tidak all ot tarung didepan publik sendiri.
Bukan hanya itu, pada event ini Puput Kribo juga mendapat support spesial dari SMK TKM Teknik Kebumen dan DREGD Lantas Kebumen.
“Untuk TKM Teknik Kebumen udah dimulai sejak event Purbalingga minggu lalu, kali ini juga ada support dari DREGD Lantas Kebumen. Motivasi tinggi untuk bisa torehkan prestasi,” kata Puput dengan penuh keyakinan.
Sebagai informasi, DREGD adalah singkatan dari Dua Ribu Enam Gelombang Dua, merupakan wadah Alumni Pendidikan Pembentukan Bintara (Diktukba) POLRI pada tahun 2006 Gelombang Dua yang tersebar seluruh Indonesia dengan tempat Pendidikan Bintara POLRI yang berbeda.
Sebagai informasi, DREGD adalah singkatan dari Dua Ribu Enam Gelombang Dua, merupakan wadah Alumni Pendidikan Pembentukan Bintara (Diktukba) POLRI pada tahun 2006 Gelombang Dua yang tersebar seluruh Indonesia dengan tempat Pendidikan Bintara POLRI yang berbeda.
Surya Adi Cahyana salah satu anggota DREGD yang mendampingi Puput mengatakan, pihaknya memberikan dukungan sebagai motivasi untuk prestasi balap di jalur resmi.
“Selain memang asli Kebumen, Puput Kribo adalah inspirasi bagi teman-temannya untuk menorehkan prestasi di jalur balap resmi bukan di balap liar,” ungkap Surya Adi Cahyana mewakili DREGD Lantas Kebumen.