Penyerahan Juara 1 Volly Putra kepada MJB Bhayangkara klirong (foto:UPB) |
KEBUMEN, beritakebumen.co.id - Universitas Putra Bangsa sukses menyelenggarakan even bertajuk Rektor Cup Season 4 Cabang Olahraga Voli di Lapangan kampus setempat tanggal 8-9 Juni 2024. Acara ini merupakan bagian dari rangkaian Dies Natalis Universitas Putra Bangsa yang ke 23. Terdapat 19 tim bola voli baik tim putra ataupun tim putri dari berbagai wilayah di Jawa Tengah - DIY yang meramaikan acara ini.
Acara dibuka langsung oleh Rektor Universitas Putra Bangsa Dr. Gunarso Wiwoho, S.E.,M.M. dengan melakukan bola servis pertama sebagai simbolis dibukanya even tahunan ini. Hadir dalam acara pembukaan para dosen, karyawan dan mahasiswa serta perwakilan dari peserta.
Dalam sambutannya, Dr. Gunarso Wiwoho, S.E.,M.M menyampaikan bahwa kegiatan ini selain untuk menjalin silturahmi antar pemain, tentunya sebagai ajang yang bagus untuk mencari bibit-bibit baru atlet voli yang diharapkan bisa bermain level yang lebih tinggi.
“Kegiatan seperti ini, selain untuk menjalin silatruhami antar pemain, tentunya akan dapat melahirkan bibit-bibit baru atlet voli, karena dengan adanya kompetisi yang baik, terdapat persaingan sehat didalamnya dan akan melahirkan pemain-pemain yang baik pula yang diharapkan bisa bermain di level yang lebih tinggi” kata Gunarso
Setelah dibuka acara oleh Rektor UPB, langsung dihadirkan partai seru kategori putri yakni tim Bajra Perwira dari Purbalingga ditantang tim POPDA Purworejo di lapangan A. Partai pertama ini berhasil dimenangkan oleh tim asuhan Coach Doni Lembing POPDA Purworejo. Sementara di lapangan B duel sengit terjadi tantara tim Ultra Violet Kutowinangun yang berhasil mengalahkan tim Tamas Angel Kebumen. Disisi lain, Tim Voppick Kebumen berhasil tampil apik dengan menyingkirkan tim BASADA dari SMK Batik Sakti Dua Kebumen dan melaju ke partai semifinal ditunggu POPDA Purowejo. Sedangkan BAJA 78 melenggang ke semifinal untuk bersiap menghadapi tim Ultra Violet Kutowinangun. Keluar sebagai finalis kategori Putri Baja 78 Bantul dan POPDA Purworejo.
Final Kategori Putri berlangsung alot dengan menyajikan 5 set game play. Dua tim kuat dari dua provinsi berbeda sama-sama menampilkan permainan terbaiknya. Hal ini menambah keseruan laga ini yang berlangsung sampai malam hari. Akhirnya BAJA 78 harus menyerah dengan skor 3:2 atas tim POPDA Purworejo dalam laga Final.
Penyerahan Trophy dan Hadiah dilakukan malam itu juga oleh Wakil Rektor 2 Ibu Dr. Prihartini Budi Astuti, S.E.,M.Si kepada POPDA Purworejo sebagai Juara 1. Sedangkan Juara 2 diserahkan oleh Pembina UKM Olahraga Eko Wardoyo, S.E.,M.M. kepada tim BAJA 78. Untuk Juara 3 bersama, hadiah diserahkan oleh Arso Muklis selaku Presiden BEM kepada tim Voppick Kebumen dan Ultra Violet Kutowinangun.
Penyerahan Juara 1 Volly Putr1 kepada Tim POPDA Purworejo (foto:UPB) |
Hari kedua giliran tim putra menunjukkan skill melalui permainan apiknya. Terdapat 11 tim kuat berlaga dalam turnamen ini. Terdapat 3 tim berasal dari luar Kebumen yakni CMS Kutoarjo Purworejo, Sinar Muda dari Jogjakarta dan AL Fatih dari Brebes. Sedangkan tim dari Kebumen seperti MJB Bhayangkara, Tamas, Ivos, MAN PN Al-Kamal, SMK TKM Pertambangan, SMK Cipta Karya Prembun, Elang Sakti dan Sinar Laut dari kecamatan Ayah.
Laga demi laga tersaji dengan menegangkan melalui permainan terbaik dari masing-masing tim. Seperti laga perempat final antara MJB Bhayangkara yang harus bersusah payah mengalahkan tim kuat Ivos Mirit. Begitu juga laga antara Sinar Muda Jogjakarta yang berjuang keras mengalahkan tim Al Fatih dari Brebes. Sehingga MJB Bhayangkara dan Sinar Muda Jogjakarta berhak melaju ke semifinal. Sementara dua tim lain yang maju ke semifinal yakni Tamas Kebumen setelah menang atas CMS Kutoarjo, dan Sinar Laut yang menang atas MA PN Al Kamal.
Dalam laga semifinal, Sinar Laut yang berhasil mengalahkan Sinar Muda dari Yogyakarta dengan skor 3:2 dan ditantang oleh MJB Bhayangkara yang berhasil menjadi finalis setelah mengalahkan Tamas Kebumen. Partai Final disaksikan langsung oleh Rektor UPB beserta jajaran dosen dan karyawan yang sangat antusias menyaksikan pertandingan demi pertandingan dari siang, sore hingga malam hari.
Di Partai Final, Sinar Laut harus mengakui ketangguhan MJB Bhayangkara yang tampil mengesankan pada turnamen yang memperebutkan hadiah jutaan rupiah dan thropy. Pemenang juga mendapatkan hadiah tambahan lain dari sponsor kegiatan. Lahir sebagai Juara 1 MJB Bhayangkara, Juara 2 Sinar Laut Kebumen dan Juara 3 Bersama Tamas Kebumen dan Sinar Muda Jogjakarta. Penyerahan hadiah diberikan langsung oleh Rektor UPB Dr. Gunarso Wiwoho, S.E.,M.M., Wakil Rektor 3 Dr. Sigit Wibawanto, S.E.,M.M dan Pembina UKM Olahraga Eko Wardoyo, S.E.,M.M.
Perlu diketahui,
selain acara tersebut masih ada beberapa agenda dalam rangkaian Dies Natalis
UPB yang ke 23 yang akan segera terlaksana berikutnya. Diantaranya adalah Literasi Digital, Lomba
Tari Kreasi, Lomba Cerdas Cermat, Tes Wawasan dan Kebangsaan, Rektor Cup Cabor
Futsal, Jalan Sehat, dan malam puncak
menghadirkan grup music GILDCOUSTIK pada tanggal 5 Juli 2024. (BK/EGP)
-----------------------------
Ikuti Berita Kebumen di Google News