KEBUMEN, beritakebumen.co.id – Askab PSSI Kabupaten Kebumen sukses menggelar kegiatan Coaching Clinic Pelatih Sepakbola pada hari Minggu, 1 Desember 2024. Acara ini berlangsung di Aula dan Lapangan Desa Tanjungsari, Kecamatan Petanahan, Kebumen, dengan menghadirkan instruktur PSSI berlisensi A AFC Didik Lestiyantoro, S.Pd. dari Kota Karanganyar Solo.
Kegiatan ini diikuti oleh 40 peserta, yang terdiri dari pelatih Sekolah Sepak Bola (SSB) dan tim-tim lokal di Kebumen. Coaching clinic ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi pelatih lokal dalam membina pemain usia muda, sekaligus memperkenalkan metode kepelatihan modern yang sesuai dengan standar PSSI. Selain membekali para pelatih dengan materi kepelatihan modern, pada momen tersebut juga dilakukan penyerahan bantuan bola dari Askab PSSI Kebumen kepada para pelatih SSB se-Kabupaten Kebumen.
Instruktur Didik Lestiyantoro, S.Pd., menyampaikan berbagai materi penting, seperti tactical periodization dan penyusunan program latihan. Selain sesi teori yang dilaksanakan di aula desa, para peserta juga diajak untuk mempraktikkan langsung metode-metode tersebut di lapangan Desa Tanjungsari. Antusiasme peserta terlihat jelas sepanjang kegiatan, terutama saat sesi praktik di lapangan, di mana mereka dapat langsung mencoba teknik-teknik baru yang diajarkan.
Ketua Askab PSSI Kebumen, Restu Gunawan, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen Askab PSSI untuk meningkatkan kualitas pelatih lokal di Kebumen.
“Kami percaya bahwa pelatih yang berkualitas adalah kunci untuk mencetak pemain-pemain muda berbakat. Dengan adanya coaching clinic ini, kami berharap para pelatih dapat membawa perubahan positif dalam pembinaan sepakbola di Kebumen. Ini adalah langkah awal untuk membangun masa depan sepakbola yang lebih baik di daerah kita,” ujar Restu Gunawan.
Salah satu peserta, Bagus Joko, S.Pd yang merupakan pelatih dari salah satu SSB di Kebumen, mengungkapkan rasa syukurnya atas kesempatan mengikuti kegiatan ini.
“Kegiatan ini sangat bermanfaat bagi kami para pelatih. Materi yang disampaikan sangat relevan dengan kebutuhan kami di lapangan. Saya merasa lebih percaya diri untuk menerapkan metode-metode baru yang saya pelajari di sini. Terima kasih kepada Askab PSSI Kebumen atas kesempatan ini,” kata Bagus Joko.
Dengan terselenggaranya coaching clinic ini, Askab PSSI Kebumen berharap dapat mencetak lebih banyak pelatih berkualitas yang mampu membina pemain-pemain muda berbakat di Kebumen. Hal ini diharapkan dapat menjadi langkah awal untuk meningkatkan prestasi sepakbola daerah di tingkat nasional. Kegiatan ini ditutup dengan sesi diskusi dan foto bersama antara peserta, instruktur, dan panitia, menandai semangat kebersamaan dalam memajukan sepakbola Kebumen. (BK/DR)
-----------------------------
Ikuti Berita Kebumen di Google News